Salah satu menu kuliner yang sangat terkenal di tengah masyarakat indonesia adalah menu ikan bakar, dan yang paling menjadi primadona tentu saja adalah resep ikan bakar cianjur. Tentu saja akan sangat sayang jika anda berkunjung ke daerah cianjur namun melewatkan menu kuliner yang satu ini. Menu olahan ikan bakar ini menggunakan bahan ikan segar serta masih fresh yang langsung dimasak menggunakan perpaduan bumbu-bumbu seperti bawang putih, bawang merah, ketumbar, jahe dan yang lainnya. Namun bagi anda yang ingin mencicipi menu kuliner ikan bakar khas cianjur anda juga bisa membuatnya sendiri tanpa harus jauh-jauh datang ke cianjur. Berikut ini panduan singkat cara membuatnya yang dapat disampaikan dalam situs ideresepmasakanku.
Bahan dan bumbu yang dibutuhkan
Silahkan Anda baca juga resep masakan enak berikut ini :
Resep ikan bakar cianjur ini sangat mudah untuk dibuat, selain itu bahan serta bumbu yang dibutuhkan juga sangat mudah untuk diperoleh, sehingga tak ada lagi alasan untuk tidak menghidangkan sajian istimewa yang memiliki cita rasa serta kelezatan yang sangat khas ini. Selain lezat dan nikmat sajian ikan bakar ini juga memiliki beberapa manfaat yang baik untuk kesehatan jika cara pengolahan serta penyajiannya secara baik dan benar. Rasanya yang sangat lezat serta manfaat yang dikandungnya tentu saja menjadi suatu alasan tersendiri untuk menyajikan menu kuliner yang satu ini. Sajian lezat ikan bakar khas cianjur ini bisa menjadi suatu menu istimewa untuk memanjakan seluruh anggota keluarga anda.
Cara membuat resep ikan bakar cianjur
Bahan dan bumbu yang dibutuhkan
- 2 ekor ikan tawar ukuran besar, bisa menggunakan ikan mas, gurame, nila atau sesuai selera
- 6 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 3 buah cabe merah
- 3 buah cabe rawit merah
- 2 sendok teh ketumbar
- 2 cm jahe, dibakar
- 2 sendok teh air jeruk nipis
- 1 sendok makan air asam jawa
- 5 sendok makan kecap manis
- 2 sendok teh garam, 1 sendok teh untuk rendaman ikan dan 1 sendok teh sebagai bumbu
- minyak goreng secukupnya
Cara membuat resep ikan bakar cianjur yang lezat
- Langkah pertama yang harus dilakukan adalah bersihkan dahulu ikan dari sisiknya dan buang bagian dalam ikan dan cuci bersih.
- Kemudian sayat pada bagian kulit ikan beberapa kali sayatan tipis dengan tujuan agar bumbu-bumbu dapat meresap dengan sempurna ke daging ikan.
- Selanjutnya simpan ikan yang telah dibersihkan di dalam wadah, kemudian baluri menggunakan air jeruk nipis serta taburan garam.
- Selanjutnya rendam selama kurang lebih 17 menit, sesekali bolak balik agar bumbu bisa lebih meresap dengan sempurna.
- Kemudian langkah selanjutnya adalah menghaluskan bumbu seperti ketumbar, jahe, bawang putih, bawang merah, tambahkan garam lalu tumis dengan minyak panas hingga tercium aroma harum.
- Kemudian tambahkan juga air asam jawa dalam tumisan dan aduk sampai rata.
- Selanjutnya padamkan api, kemudian tambahkan kecap ke dalam tumisan dan aduk sampai rata.
- Kemudian tiriskan ikan dan baluri pada bagian permukaannya menggunakan bumbu yang ditumis tadi hingga merata.
- Selanjutnya bakar ikan tersebut di atas bara api hingga matang serta sesekali dibolak balik agar matang sempurna.
- Kemudian angkat, dan letakkan dalam tempat saji
- Ikan bakar cianjur yang lezat siap untuk dihidangkan.
- Akan semakin lezat disajikan bersama sambal dan juga lalapan
Silahkan Anda baca juga resep masakan enak berikut ini :
Resep ikan bakar cianjur ini sangat mudah untuk dibuat, selain itu bahan serta bumbu yang dibutuhkan juga sangat mudah untuk diperoleh, sehingga tak ada lagi alasan untuk tidak menghidangkan sajian istimewa yang memiliki cita rasa serta kelezatan yang sangat khas ini. Selain lezat dan nikmat sajian ikan bakar ini juga memiliki beberapa manfaat yang baik untuk kesehatan jika cara pengolahan serta penyajiannya secara baik dan benar. Rasanya yang sangat lezat serta manfaat yang dikandungnya tentu saja menjadi suatu alasan tersendiri untuk menyajikan menu kuliner yang satu ini. Sajian lezat ikan bakar khas cianjur ini bisa menjadi suatu menu istimewa untuk memanjakan seluruh anggota keluarga anda.
0 komentar:
Posting Komentar