Resep Kue Kering Lebaran Spesial Keluaga

Resep Kue Kering Lebaran - Hari lebaran merupakan hari besar yang identik dengan kumpul keluarga, baju lebaran dan hidangan khas lebaran. Keluarga yang berada di luar kota biasanya akan melakukan ritual mudik lebaran demi berkumpul bersama keluarga tercinta di kampung halaman. Dan meskipun tidak semua orang melakukannya, biasanya sebagian besar orang akan mengenakan pakaian baru di hari lebaran. Untuk hidangan khas lebaran sendiri memiliki beberapa macam jenis sajian kuliner yang selalu menggugah selera seperti opor ayam, ketupat, sate dan juga aneka kue kering khas lebaran yang tak ketinggalan untuk memeriahkan lebaran bersama keluarga tercinta.

Resep Kue Putri Salju, Kue kering Lebaran spesial

Kue sebenarnya dibedakan menjadi 2 macam jika dilihat dari kadar airnya, yaitu kue basah dan kue kering. Nah kue kering inilah yang seringkali kita temui pada saat hari lebaran sehingga kerap kali disebut dengan kue lebaran. Kue kering sendiri memiliki beberapa macam jenis yang tentunya masing-masing kue tersebut memiliki rasa khas tersendiri. Diantaranya ada kue kering kurma, kue nastar keju, kue telur gabus keju, kue kastangel, kue cokelat, kue sagu, kue lidah kucing, kue kering bidaran, dan kue kering putri salju. Aneka kue kering lebaran ini memang bisa anda dapatkan di toko-toko kue terdekat. Namun, anda juga bisa membuatnya sendiri di rumah. Selain biaya yang dibutuhkan lebih terjangkau, hasilnya pun akan terasa lebih spesial karena merupakan hasil buatan sendiri. Sebagai alternatif, kami akan berikan salah satu resep kue kering lebaran tersebut yaitu resep kue kering putri salju.

Bahan yang Dibutuhkan dalam Kue Putri Salju

  • 350 g tepung terigu berkalori rendah
  • 40 g tepung maizena
  • 100 g gula tepung
  • 2 sendok teh backing powder
  • 4 butir telur, ambil kuningnya
  • 250 g mentega
  • 100 g keju parut
  • 100 g kacang mete, panggang dan haluskan
  • Gula donat secukupnya
  • 1 sendok teh vanili

Cara Membuat Kue Kering Putri Salju

  1. Pertama-tama yang harus anda lakukan untuk membuat kue kering putri salju adalah mencampurkan tepung terigu, backing powder dan juga tepung maizena menjadi satu. Lalu saring terlebih dahulu agar kotoran yang mungkin anda dalam tepung tidak ikut tercampur. Setelah itu, masukkan kacang mete yang sebelumnya telah dipanggang dan dihaluskan ke dalam campuran tepung tadi lalu aduk hingga rata.
  2. Kemudian gula tepung, mentega, vanili dan keju parut dicampur menjadi satu dan kocok hingga adonan berwarna pucat dan menjadi mengembang. Masukkan kuning telur setelahnya dan kocok kembali hingga adonan tercampur rata. Anda bisa mengocoknya menggunakan mixer.
  3. Setelah itu, anda masukkan campuran tepung tadi ke dalam adonan lalu aduk hingga adonan menyatu sempurna dengan menggunakan spatula.
  4. Selanjutnya, adonan dengan tebal ½ cm digiling lalu dicetak dalam cetakan kue kering yang telah anda persiapkan.
  5. Siapkan loyang lalu olesi dengan margarin dan alasi dengan kertas roti. Letakkan adonan yang telah dicetak diatasnya.
  6. Kemudian, anda panggang cetakan kue diatas loyang dalam oven bersuhu 150 derajat celcius selama kurang lebih 25 hingga 30 menit sampai kue benar-benar matang.
  7. Setelah matang, angkat dan masukkan atau gulingkan ke dalam gula donat yang telah dipersiapkan hingga permukaan kue terbalut seluruhnya dengan gula tersebut. Dinginkan lalu simpanlah ke dalam toples atau wadah bertutup.
  8. Selamat, resep kue kering lebaran putri salju berhasil anda praktekkan.
Nah itulah salah satu resep kue kering lebaran dalam situs ideresepmasakanku yang bisa anda jadikan alternatif untuk membuat kue khas lebaran. Kue kering putri salju ini memiliki tekstur yang renyah, namun sangat lembut di dalam mulut yang dijamin akan membuat siapapun menjadi ketagihan. Selamat mencoba

0 komentar:

Posting Komentar